Ketua TP PKK Koltim Lanjutkan Penilaian di Ladongi dan Loea
1 min read

Ketua TP PKK Koltim Lanjutkan Penilaian di Ladongi dan Loea

Ketua TP PKK Koltim Lanjutkan Penilaian di Ladongi dan Loea

Ketua TP-PKK Koltim Hartini Azis AMa, Kembali melanjutkan memimpin penilaian Lomba 10 Program Pokok PKK Tingkat kecamatan, Rabu (12/6/2024).

Pelaksanaan penilaian lomba 10 program pokok PKK tingkat Kabupaten Kolaka Timur hari ini di laksanakan di Desa Tongandiu Kecamatan Ladongi, dan Kelurahan Loea Kecamatan Loea.

Dalam sambutannya di dua tempat ini, Hartini Azis menyampaikan jika 10 Program Pokok PKK yang dimaksud tersebut meliputi, penghayatan dan pengamalan pancasila, gotong royong, pangan, sandang, perumahan dan tata laksana rumah tangga, pendidikan dan keterampilan, kesehatan, pengembangan kehidupan berkoperasi, kelestarian lingkungan hidup, dan perencanaan sehat.

“Setelah kita melakukan penilaian PKK Desa di tiap kecamatan, kemudian yang mendapat juara satu akan mewakili Kolaka Timur lomba PKK di tingkat provinsi,” tuturnya.

Beliau juga mengingatkan pada kesempatan ini juga kita melakukan evaluasi kinerja para kader-kader PKK yang ada di tiap kecamatan.

“Sebagai ketua TP-PKK Kabupaten Kolaka Timur, saya berharap pemberdayaan pemberdayaan yang mereka lakukan di kecamatan sampai ke masyarakat bawah serta pemanfaatan pekarangan rumah atau menanam tanaman toga,” harapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *